7 Ide Usaha Selama Pandemi Yang Bisa Kamu Coba


 

Pandemi telah mendorong banyak orang untuk mendapatkan uang untuk tambahan biaya hidup. Banyak karyawan yang terpaksa dirumahkan dengan gaji dipangkas dan tidak sedikit pula yang dirumahkan tanpa ada pendapatan. Pengeluaran tetap sama tetapi pemasukan berkurang atau bahkan tidak ada.


Bagi Anda yang sedang mencari peluang usaha, berikut adalah beberapa ide usaha yang dapat dilakukan selama pandemi.

1. Masker Kain
Dalam pemberlakuan kenormalan baru pemakaian masker menjadi hal yang wajib. Bukan karena adanya sanksi yang diberikan akan tetapi lebih kepada upaya memutus mata rantai. Pemakaian masker kain selain lebih hemat juga dapat mengurangi limbah masker kesehatan. Masker yang banyak dicari biasanya berbahan tebal atau memiliki daya saring terhadap bakteri/virus baik dan memiliki bentuk atau motif yang menarik. Tawarkanlah masker dengan aneka warna karena banyak para wanita terutama mencari masker yang senada dengan warna bajunya. 

2. Connector Masker
Barang kecil ini sangat diperlukan bagi pemakai masker earloop. 

3. Madu
Salah satu minuman yang dipercaya mampu menambah imun tubuh adalah madu. Meminum madu secara rutin dapat membantu metabolisme dalam tubuh. 

4. Minuman kesehatan Instan 
Selain madu, beberapa tanaman juga dipercaya memiliki khasiat penambahan imun tubuh. Pecinta kepraktisan pasti akan sangan suka saat mendapat tawaran minuman jahe instan, kunir, wedang uwuh, dan lain sebagainya.

5. Makanan Frozen Food
Pemberlakuan PPKM dan adanya anjuran untuk mengurangi mobilitas akan memaksa para ibu menyimpan cadangan bahan pangan bagi keluarganya. Froozen food menjadi alternatif pilihan paling praktis.

6. Digital Marketing
Munculnya pandemi ini memaksa kita untuk lebih bayak di rumah. Maraknya jualan online semakin menjadi selama Pandemi. Dengan jualan yang serba online akan membuat para penjual mencoba strategi marketing secara digital. Mulai dari pengelolaan media sosial, website, dan marketplace. Nah, ini menjadi peluang bisnis yang bagus bagi Anda yang memiliki kemampuan di bidang ini. Menawarkan jasa pengelolaan marketing bagi pemilik usaha online.

7. Bimbel
Pemberlakuan pembelajaran jarak jauh menjadikan para pelajar harus belajar di rumah. Diakui atau tidak kadang penjelasan secara daring menjadi lebih sulit diterima. Padahal banyak orang tua yang juga harus bekerja. Hal ini akan membuka peluang bagi para tutor les privat. Terutama bagi anak di kelas rendah yang sedang pada tahap belajar membaca dan berhitung.

Yap, itu tadi tujuh alternatif usaha yang dapat dilakukan selama pandemi. Selamat mencoba sesuai dengan bidang yang dikuasai. Semangat!


15 komentar:

  1. Wah, masker masih ginggi peluangnya sampai sekarang ya, Mb. Deeva collection sampai kirim masker kesehatan dan masker kain pesanan teman-teman BMI hongkong waktu awal pandemi.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waaahh keren, ada produk masker juga ya, kak? Jadi pengen liat-liat hihi

      Hapus
  2. Semangat membuka peluang usaha. Ketika salah satu pintu tertutup, masih banyak pintu-pintu yang lain.

    BalasHapus
  3. Benar sekali, di pandemi ini kita jadi puter otak biar lebih banyak uang tabungan
    Salah satu temanku bahkan sukses punya bimbel kecil-kecilan dirumahnya, mendampingi anak-anak kelas online dirumahnya karena orang tuanya sibuk dan sudah pusing mendampingi daring

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bimbel itu kalau sekarang bukan hanya tentnag profit sih ya sebenarnya, tapi juga ke niat membantu orang lain

      Hapus
  4. Yang paling relate banget di aku itu bimbel kak, emang banyak dicari ini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener banget ini bisa jadi peluang menggiurkan,,,

      Hapus
  5. Aku yang di tinggal di pesantren, jualan gorengan.. haaha

    BalasHapus
  6. Masker kain tuh udah kaya ciput sama kaos kaki, beli mulu ilang mulu wkwk
    Jadilah aku cukup hobi beli dan emang peluang usaha di masa pandemi gini

    BalasHapus
    Balasan
    1. wkwkwk lucu-lucu emang, bisa silap mata kitanya. Apalagi masker anak-anak, yaampun, Ucul banget

      Hapus
    2. Wkwkwk sama Kak. Sering ilang mulu kalau dicari. Walhasil, beli lagi. Tapi ntar kalau nggak dicariin, ya nongolšŸ¤¦

      Hapus
  7. Di kota ku, pengusaha kuliner mensiasati dengan menjual produknya yang dibekukan. Tapi kebayang penjual kecil yang belum memiliki modal untuk itu... Semoga Allah cukupkan rezeki untuk semuanya

    BalasHapus

Banyak Dilihat

Pengikut

Pengunjung

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Labels

inspirasi tania. Diberdayakan oleh Blogger.