M A N T A N

Pas tadi liat-liat beranda efbi nemu status seseorang yang ngadain chalenge menulis tentang MANTAN. Em... aku mikirnya, aku punya mantam nggak ya? Wkwkwkwk. Kayaknya sih nggak ada yang mau jadi mantanku. Eh, tapi ini mantan apa ya? Definisi mantan kan banyak banget. Bisa mantan pekerjaan, mantan tetangga,antan cita-cita, mantan presiden. Wuah, bisa luas banget tuh kata mantan kalau dijabarin. Tapi pastinya yang kebayang pertama kali tuh mantan pacar. Uhuk keselek rambutam jadinya. Apalagi anak-anak zaman now, uwuu.



Okay, aku mau membicarakan tentang mantan sebagaimana bayangan pertama orang-orang. Ada dua hal yang terlintas yaitu, novel ayah Pidi Baiq dan hukum Newton. Jadi inget nasib tulisan terkait newton yang masih melambai lambai minta disentuh. Novel ayah Pidi Baiq tau kan ya? Itu..tu novel yang baru aja jadi film, pemainnya Iqbal Ramadhan. Huumh penulis novel Dilan 1990, Dilan 1991, dan Milea.



Tuh novel emang kerasa unfaedah sih sebenarnya tapi asyik buat dibaca. Lucu gitu ceritanya. Khas Pidi Baiq banget, kebetulan aku suka dengan gaya menulis beliau. Baca novel-novelnya itu ya..niatkan buat seneng-seneng aja. Lagian yang namanya hikmah kan nggak harus ditulis sama penulisnya. Pembaca juga kudu cerdas dalam memilih hikmah. Wkwkwk kerasa pembenarannya kalau baca tu novel juga biaa dapet hikmah.


Eh..eh, OOT nih aku.


Baca novel Dilan dan Milea itu membuat senyum-senyum sekaligus nyesek. Kan kayaknya klop banget gitu Dilan sama Milea. Pembaca pasti berharap mereka akhirnya jadi suami istri. Ternyata engaaak. Milea jadi istri seniornya Dilan, disisiaim Dilan masih berharap pada Milea. Meski udah nikah Milea masih selalu memikirkan Dilan. Ibarat kata mah si Dilan dan Milea tuh mantan terindah.



Apa yang dilakukan Milea, ketika dia menjadi istri seseorang dan tetal memikirkan mantannya itu bakal jadi prahara kalau suaminya tahu. Sedangkan bagi Dilan mah nggak masalah. Toh dia belum menikah. Tapi Milea? Sudah punya ikatan.



Ada sebuah istilah Sianida yang akan menjadikan racun dalam kenikmatan kopi pernikahan. Seharusnya, setelah dia menikah dia melupakan Dilan dengan segala rayuannya. Segala sikapnya. Meski itu sulit.



Nah buat kalian yang udah nikah dan punya mantan bisa milih dua sikap nih.


Pertama, buanglah mantan pada tempatnya. Jika kalian meyakini berkomunikasi dengan mantan akan menjadikan sianida dalam pernikahan kalian maka, membuang mantan adalah cara paling tepat. Huum, kudu belajar hukum 2 Newton biar bisa cepetan move on. Lagi pula, sebenarnya bin sesungguhnya pas kalian yakin nikah sama orang lain artinya sudah bisa move on dari tu mantan. Orang dewasa pastilah menikah buat ibadah buakn buat pelarian, kan? Nah, jangan sampai ke-move on-an itu ternyata bergerak ke belakang saat intens komunikasi dengan mantan.



Kedua, tetap jalin komunikasi. Nahh, ini buat kalian yang yakin kalau punya benteng yang amat kuat. Bahwa si mantan telah menempati ruang sendiri dan kalian sepenuhnya menyadari bahwa orang yang dihadapan kalian adalah orang yang siap memperjuangkanmu. Jarang loh orang yang bisa kek gini.



Alasan putus juga macam-macam. Ada karena nggak asik, salah paham, perselingkuhan, atau akibat restu. Kalau putusnya baik-baik, buat tetep nganggep dia temen tuh bisa dibilang mudah. Tapi, kalau putusnya itu juga menorehkan luka untuk bisa melakukan hal kedua ini wow. Kenapa? Karena dia telah berhasil mereduksi segala sakit hati, kemudian menjadikan dia teman dan merangkum dalam balutan kemaafan. Melupakan bahwa dia orang yang tak pernah menyakiti. Ada nggak ya tipe yang ini? Hahahaha.



Eh bisa juga ya, sama mantan tuh benci setengah spasi. Karena terlalu dalam menyakiti. Sebelum nikah dengan orang lain semua media komunikasi udah diblokir. Benar-benar ingin mempunyai dunia baru. Mengubur rapat-rapat si masa lalu. Biar nggak menimbulkan DBD #nggak nyambung nih.



Okay well, begitu tulisan nggak nyambung ngalor ngidul. Semoga bisa jadi hiburan buat kalian barisan para mantan. Ingat loh ini mantan beneran bukan mantan boongan. Nyambung enggak, diakhiri juga enggak eh tetiba nyebut orang lain mantan kan aneh.



Tulisan ini kudedikasikan buat orang yang beneran punya mantan. Nggak cuma persepsi dia aja kalau dia punya mantan.


Hahahaha, betapa mbuletnya my bahasa.


Read More

Banyak Dilihat

Pengikut

Pengunjung

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Labels

inspirasi tania. Diberdayakan oleh Blogger.